Warcraft (2016),
sebuah film yang diambil dari latar game yang cukup terkenal siap memacu
adrenalin penonton. Film ini sangat cocok dan mungkin saja banyak sekali
ditunggu oleh para pecinta permainan Warcraft. Bagaimana tidak, baik cerita
maupun tokoh dalam film ini begitu menggambarkan bagaimana permainan yang sudah
ada.
Film ini disutradarai oleh Duncan Jones (Director) dengan dukungan penulis yaitu Charles
Leavitt (screenplay), dan Duncan Jones (screenplay). Dari judulnya saja, anda
mungkin akan dengan mudah menebak bagaimana kisah yang akan disajikan dalam
karya tersebut. Ya memang benar, film ini bisa dijadikan gambaran bagaimana
permainan-nya.
Bagi para penggemar yang sudah memainkan game untuk film ini
mungkin tidak akan asing dengan karakter-karakter yang ada. Namun begitu beda
di game beda pula di film. Dalam film tentu saja semua tampak lebih nyata dan wah,
sensasi mendebarkannya pun lebih terasa dan begitu menegangkan.
Apakah film ini cukup bagus, mari kita lihat dulu para
pemainnya. Film Warcraft (2016) ini
diperankan oleh beberapa pemain bintang, diantaranya yaitu Travis Fimmel, Paula
Patton, dan juga Ben Foster. Sudah kenal dengan para tokoh pemain bintang
tersebut? Ada yang sudah cukup akrab dan mungkin juga ada yang belum.
Aktor pertama, Travis Fimmel yang berperan sebagai Anduin
Lothar dalam film ini sudah cukup terkenal di beberapa film laga. Travis Fimmel
selain di film ini juga sudah dikenal sebelumnya antara lain di film Vikings
(Since 2013), Maggie's Plan (2015). Bagi penggemar film Vikings mungkin sangat
tidak asing dengan akting dari Travis Fimmel.
Paula Patton yang berperan sebagai Garona merupakan salah
satu pemeran wanita utama dalam film ini. Paula Patton ini dikenal juga di film
Mission: Impossible – Ghost Protocol (2011) dan Baggage Claim (2013). Dalam
film ini, Garona ini memiliki peran yang cukup penting dalam alur ceritanya. Ben
Foster sendiri berperan sebagai Medivh. Ia sudah dikenal di film The Finest
Hours (2016), dan juga Hell or High Water (2016).
Dengan dukungan beberapa aktor tersebut maka anda mungkin
bisa menebak dan menerka sendiri bagaimana aksi-aksi yang ada dalam film
terbaru tersebut. Menurut anda, apakah mereka akan cukup mampu membawa cerita
yang ada dengan menakjubkan?
Ya, film yang memiliki taglines “Two worlds. One Destiny”
ini memang hanya terdiri dari satu fokus cerita. Namun begitu film yang masuk genres
action, adventure, fantasy ini tetap bisa menjanjikan ketegangan bagi para
penonton. Sebagai film aksi, tentu saja Warcraft
(2016) ini menjanjikan banyak adegan aksi menantang. Alur cerita yang
bersifat fiksi juga tetapi bisa menyajikan sensasi petualangan yang cukup
kental.
Namun begitu, bagi penggemar film tanah air, film ini tentu sedikit
tinggi mengingat film ini dirilis baru hanya dibeberapa negara yaitu USA, China,
Canada dan Japan. Bahasa utamanya adalah bahasa Inggris sehingga untuk bisa
menikmati kisah menariknya anda paling tidak harus tahu bahasa Inggris.
Film yang juga dikenal dengan sebutan “World of Warcraft”
ini telah dirilis pada 10 Juni lalu di USA. Film ini sendiri mengambil beberapa
tempat syuting yaitu di Vancouver, British Columbia, dan juga Canada. Lalu,
bagaimana dengan sinopsis cerita-nya, apakah cukup menarik untuk diikuti?
Kalau dari sisi cerita, karya ini memilik alur cerita yang
tidak kompleks. Cerita intinya adalah usaha yang dilakukan untuk mengatasi
invasi bangsa orc di planet Azeroth dan mengalahkan musuh yang sebenarnya. Inti
ceritanya seperti itu namun didalamnya tentu banyak aksi dan kejadian yang akan
membuat film ini tampak begitu hidup.
Diceritanya, Azeroth – sebuah kerajaan yang begitu damai – dikejutkan
dengan datangnya satu pasukan invasi yang menyulut peperangan. Mereka adalah
bangsa Orc yang terpaksa menjajah karena tempat tinggal mereka sudah tidak
layak lagi untuk dihuni. Dipimpin oleh seorang penyihir, para ksatria Orc
tersebut memasuki Azeroth dan menimbulkan kecemasan dan rasa takut.
Di perjalanan ketika mereka menjelajah gerbang sihir,
ternyata ada satu Orc yang sedang hamil dan melahirkan seorang anak laki-laki. Sepasang
Orc ini nantinya akan membelot demi masa depan anaknya. Mereka sadar bahwa
peperangan hanya akan membuat tempat yang baru saja didatangi akan bernasib
sama dengan tempat tinggal mereka yang hancur.
Tentu saja perlawanan pun terjadi, bangsa Azeroth mengirim utusan
untuk menangkal para Orc tersebut. Tetapi, ternyata tidak mudah. Pemimpin Orc
yang merupakan penyihir rupanya membawa efek buruk yang juga mempengaruhi salah
satu pelindung dari bangsa Azeroth tadi. Kekacauan terjadi, raja memutuskan untuk
mengirim pasukan untuk menghancurkan para Orc.
Dianggap bunuh diri, tokoh utama dalam film ini yaitu Anduin
Lothar tidak setuju, ia mengatakan bahwa satu-satunya cara untuk mengalahkan
Orc adalah dengan menghancurkan gerbang sihir tersebut karena dengan gerbang
itu akan datang lagi Orc yang lebih banyak yang mungkin saja tidak akan bisa
mereka tangani.
Ditemani beberapa Orc yang memberontak akhirnya Anduin
Lothar menghadapi pertempuran yang cukup sengit, pertaruhan atas masa depan
kedua belah pihak. Lalu, apakah bangsa Azeroth bisa bertahan dari invasi bangsa
Orc tersebut. Bagaimanakah masa depan dari kedua bangsa tersebut?
Tidak akan seru jika kita ceritakan semua disini. Kalau
diceritakan secara detail bagaimana alur cerita dari film ini tentu sama saja
dengan membaca cerpen atau novel, benar bukan? Maka dari itu, bagi penggemar
yang sudah penasaran bisa langsung menyaksikan sendiri bagaimana ketegangan dan
cerita dari film ini.
Oh iya, setting tempat dari film ini juga cukup menarik dan
bagus, apalagi jika melihat para Orc yang melakukan penyerangan. Bisa
dibayangkan bukan, Orc itu seperti apa bentuknya, tinggi, besar dan
menyeramkan, apalagi si pemimpin-nya.
Menurut kami sendiri, secara keseluruhan film cukup bagus. Tapi
anda bisa membuktikan sendiri tentunya. Beberapa informasi di atas mungkin saja
ada yang kurang akurat, untuk itu kami mohon maaf. Kami berharap, sinopsis film warcraft ini bisa menjadi
tambahan referensi bagi anda yang mencari film terbaru yang bagus-bagus.