» » » » » Sinopsis dan Review Film Doctor Strange (2016)

Film Doctor Strange (2016) adalah film yang disutradarai oleh Scott Derrickson. Karya ini mempunyai cerita film cukup menarik untuk menjadi tontonan bagi remaja maupun dewasa. Karya ini adalah film yang berkisahkan tetang ahli bedah yang yang mempunyai akal yang cerdas dan ide-ide brilian.


Ahli bedah tersebut ternyata dikuasai oleh kepandaian dan kesombongannya sendiri. Meski terdengar sedikit datar namun cukup menarik memang, apalagi berkaitan dengan teknologi atau ilmu di bidang kedokteran. 

Yang jelas karya ini juga akan ikut meramaikan industri film dunia, memberikan lebih banyak pilihan untuk pemirsa. Nah, selain sebagai director, Scott Derrickson juga terlibat dalam penulisan film. 

Dia dan rekannya C. Robert Cargill adalah pencetus adanya cerita dan karakter-karakter di film ini. Berkat kepiawaian mereka dalam membuat fiksi inilah lahirlah film yang berjudul Doctor Strange yang sudah cukup banyak ditunggu.

Siapa-siapa saja yang terlibat bermain dalam karya film terbaru ini? Mungkin bagi dunia perfilman, nama Benedict Cumberbatch bukan menjadi nama yang asing lagi. karena Benedict Cumberbatch juga pernah menunjukkan kepiawaiannya dalam berakting.

Diantara film yang pernah dibintangi oleh Benedict Cumberbatch adalah Sherlock sejak 2010. Selain itu anda mungkin masih ingat aksinya di film The Imitation Game (2014), dan juga Star Trek Into Darkness yang dirilis pada tahun 2013 yang lalu, benar tidak? 

Ini tentu menjadi angin segar bagi pemirsa yang menantikan film terbaru yang akan ia mainkan. Selain itu Benedict Cumberbatch juga merupakan pemenang piala oskar sebagai aktor terbaik. 

Sehingga bila berbicara tentang akting, tentu aktor berprestasi yang satu ini tidak bisa diragukan lagi, karena sudah dicap sebagai aktor terbaik. Tentu saja dengan begitu cerita yang akan dimainkan dalam film ini menjadi lebih menjanjikan, benar tidak?
 
Benedict Cumberbatch sebagai pemain bintang tentu tidak sendiri bermain di dalam film ini. Dia ditemain oleh 2 pemain film yang tidak kalah hebat dalam berakting. 

Salah satu pemain yang di sebut menemaninya dalam memainkan peran di film ini adalah Rachel McAdams. Pemain film yang berasal dari Kanada ini juga diminta untuk bermain di dalam film ini.

Rachel McAdams  juga pernah meunjukan bakatnya dalam berakting di dalam film. Aktingnya cukup bagus dalam memainkan sebuah karakter. Diantara film yang pernah dimainkannya adalah The Vow (2012), The Notebook dan juga Mean Girls di tahun 2004 yang lalu.

Sedangkan untuk pemain film hebat yang ketiga adalah Mads Mikkelsen. Mads Mikkelsen adalah pemain film ketiga yang juga diminta untuk memberikan bakatnya dalam berakting. Mads Mikkelsen  juga sudah malang melintang di dunia perfilman. 

Diantara film yang menghadirkan wajahnya adalah The Hunt (2012), Casino Royale (2006), dan Hannibal (2013 – 2015). Ingat bukan peran-peran yang pernah ia mainkan?

Film ini akan hadir dengan bahasa Inggris, dan akan di rilis di beberapa negara diatara negara yang terpilih sebagai tempat perilisan film ini adalah Amerika dan Singapura. Sedangkan untuk jadwal perilisan film ini, Amerika pada tanggal 4 November, sedangkan Singapura pada 3 November.

Kok jadwal rilis film di tanah air tidak ada? Ya, Indonesia sendiri seperti dilansir dalam situs imdb tidak akan mendapatkan rilis dari tayangan ini. Selain itu film ini juga cukup menarik karena bergenre Action, Adventure, dan Fantasy. Lalu bagaimana dengan cerita film ini?

Sedikit sinopsis film ii tentu saja bisa dilihat melalui trailer yang dirilis. Namun begitu, pada intinya film superhero marvel yang satu ini akan diceritakan perjalanan seorang dokter yang karir-nya hancur. Apa yang terjadi pada dokter tersebut (yang diperankan oleh Benedict Cumberbatch) akan membuat pemirsa berdecak, kagum.

Diceritakan, Strange sebelumnya adalah seorang ahli bedah. Kesombongan dan keangkuhan membawa karir-nya hancur, dari trailer digambarkan ia mengalami kecelakaan parah. Hal berikutnya yang terjadi adalah ada seorang penyihir yang merubah hidupnya yang telah hancur tersebut. Ia dibawa tukang sihir untuk dilatih agar dapat menyelamatkan dunia.

Kenapa dunia harus diselamatkan, apakah yang akan dihadapi oleh planet bumi ini? Dalam film Doctor Strange (2016) ini ceritanya dunia akan menghadapi ancaman antar dimensi yang tidak bisa dibayangkan dengan nalar. 

Maka itulah kemudian dibutuhkan seseorang untuk melawan kejahatan tersebut. Tampak akan sangat menarik memang, apalagi hal yang akan digambarkan dalam film ini masih sangat baru. 

Akan ada banyak sensasi dunia khayal yang cukup membuat banyak penonton penasaran. Apalagi jika melihat ancaman atau kejahatan yang digambarkan, mengerikan sekali. Itulah sedikit sinopsis cerita dalam karya film marvel terbaru tersebut. 

Tentu saja itu hanya secuil informasi yang sangat jauh dari kata cukup. Hal menarik sebenarnya yang harus diikuti adalah cerita selengkapnya dalam film ini sendiri. Bagaimana, apakah cerita atau kisah yang diangkat cukup menarik untuk anda?

About Review Film Terbaru

Hi..! Review Film Terbaru adalah situs tentang review film terbaru yang menjadi referensi untuk ditonton. Disini kita dapat melihat berbagai sinopsis film, ringkasan cerita, kelebihan dan kelemahan film dan berbagai informasi film lainnya, terima kasih telah berkunjung...
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post