» » » » » » Jilbab Traveller Love Spark in Korea (2016), Film Petualangan Cinta Penuh Warna

Cerita Film Jilbab Traveller Love Spark in Korea (2016) - Pekerjaan berpetualang di alam-alam yang indah memang kini tidak dilakukan oleh para pria saja, karena sudah banyak perempuan yang mempunyai hobi travelling. Tidak ubahnya dalam sebuah cerita yang terkandung di dalam film ini, yang memuat seorang perempuan hijab yang hobi treveling.


Film yang menarik ini adalah sebuah film yang disutradarai oleh Guntur Soeharjanto. Dengan sabarnya dan dengan tekunnya serta sungguh-sungguhnya dalam membimbing proses pembuatan film ini,  hingga lahir sebuah film, “Jilbab Traveler love spark in Korea”. 

Darinya pula film ini sudah bisa disajikan dihadapan para pecinta film romantis. Film ini adalah sebuah film yang ditulis oleh seorang penulis Alim Sudio, dan Asma Nadia

Dari kedua penulis naskah ini ide sebuah cerita film ini terhimpun dan hingga akhirnya diproses menjadi sebuah film, yang menarik dijadikan untuk tontonan para masyarakat Indonesia khususnya anak-anak muda.

Film ini diperankan oleh pemain-pemain layar lebar terkenal seperti   Bunga Citra Lestari,  Morgan Oey,  Giring Ganesha,  dan Ringgo Agus Rahman. Mereka adalah pemain-pemain di dalam film ini, yang sudah tidak diragukan lagi dalam berakting, karena sudah berulang kali muncul di layar kaca.

Film ini sudah dirilis pada  5 juli 2016, anda sudah bisa menikmati film ini di bioskop kesayangan anda. Penasaran dengan sebuah cerita yang terkandung di dalam film ini, mari langsung sjaa kita simak informasi sinopsis di bawah ini.

Film ini adalah sebuah film yang menceritakan tentang seorang petualang yang bukan sekedar petualang. Karena dia adalah seorang penulis dan seorang perempuan berhijab. Hingga para pembacanya menjulukinya seorang Hijab Treveler. Dia adalah Rania Samudra seorang hijab treveler.

Pada suatu ketika ayahnya sakit dan dia pulang ke rumahnya, tetapi ayahnya menyuruhnya untuk pergi ke Baluran di timur pulau jawa. 

Di tempat tersebut tampak sebuah alam yang mempunyai sebuah pemandangan yang luar biasa. Di alam tersebut juga menjadi sebuah saksi bisu pertemuan ayah dan ibunya.

Hingga sampailah Rania ditempat yang sudah ditunjukan oleh ayahnya. Di sana dia bertemu dengan seorang fotografer asal Korea bernama Hyun Geun dan sahabatnya yang bernama Alvin. 

Mereka berdua berhasil memaksa Rania untuk memandu mereka berdua sampai ke kawah Ijen, hingga keputusan tersebut amat disesalinya karena harus menghilangkan sebuah momen berharga bersama ayahnya.

Hingga pada akhirnya Rania memutuskan untuk berhenti berpetualang karena sudah rasa penyesalan tersebut. Hingga dia tidak peduli dengan Hyun Geun yang dihantui rasa bersalah atas perasaan menyesal yang dirasakan oleh Rania.

Hingga rasa bersalah Hyun Geun  membuatnya meminta dan ingin sekali mendekat, tetapi Rania tidak memperdulikannya. Hingga pemuda Kore tersebut kembali ke Korea dia tidak menemui sama sekali dan tetap menjaga ibunya.

Melihat masalah yang dialami oleh adiknya kakak Rania, Tia dan Eron, mempunyai sebuah ide untuk menjodohkan Rania dengan Ihan, tetapi sebuah undangan yang berasal dari peserta Writers in Residence di Gangwon , Korea selatan membuat ingatan tentang Hyun Geun hadir kembali.

Itulah sebuah kisah petualang yang diselipi dengan sebuah cerita romantis yang sudah saya sajikan untuk anda. mudah-mudahan menjadi sebuah iformasi yang menarik dan bisa bermanfaat untuk anda.

About Review Film Terbaru

Hi..! Review Film Terbaru adalah situs tentang review film terbaru yang menjadi referensi untuk ditonton. Disini kita dapat melihat berbagai sinopsis film, ringkasan cerita, kelebihan dan kelemahan film dan berbagai informasi film lainnya, terima kasih telah berkunjung...
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post