» » » » » » Review Film Jurassic World: Fallen Kingdom (2018)

Review Film Jurassic World: Fallen Kingdom (2018) - suka dinosaurus, sudah pernah dengan penggalan judul film ini bukan? Pastinya sudah, kali ini kita akan membahas karya terbaru J.A. Bayona. Apakah cerita yang diangkat sama menegangkannya dengan yang sudah-sudah?

Review Film Jurassic World: Fallen Kingdom (2018)

Mengangkat inti cerita dari makhluk purba yang sudah punah, film karya J.A. Bayona ini akan mengajak pemirsa untuk kembali berimajinasi tentang makhluk-makhluk purna yang - katanya - dulu pernah hidup di bumi tercinta ini.

Cerita akan fokus pada kehidupan para makhluk mengerikan tersebut di ujung kepunahan dari muka bumi. Tak lupa, karya ini juga tetap dihiasi dengan beberapa bumbu yang mempercantik dan membuat kisahnya berkesan.

1) Jurassic world 1
2) Jurassic world 2018
3) Jurassic world 2 fallen kingdom
4) Jurassic world fallen kingdom pemeran
5) Jurassic world fallen kingdom sinopsis
6) Jurassic world fallen kingdom imdb

Didampingi penulis Derek Connolly, Colin Trevorrow dan satu lagi, sang sutradara menyajikan karya film yang masuk kategori ditunggu di tahun 2018 ini.

Di film ini juga melibatkan beberapa artis kenamaan, ada Chris Pratt tentunya, ada Bryce Dallas Howard, Rafe Spall dan banyak lagi aktor dan aktris berbakat internasional. Pemirsa akan diajak melanjutkan sensasi imajinasi tentang kehidupan lain yang mungkin pernah ada.

"Fallen Kingdom", artinya "kerajaan yang hancur". Ini merujuk ke sebuah ekosistem tempat para makhluk purba tersebut hidup selama ini. Kalau dulu - dulu kita mengenal kepunahan para dinosaurus di alam bebas, kali ini sedikit berbeda.

Di ceritanya para makhluk purba ini hidup di sebuah ekosistem yang lebih kecil, dibatasi lautan luas. Bisa dibayangkan bagaimana kejadian-kejadian yang ada dalam karya film terbaru ini?

"Life finds a way", itulah slogan atau semboyan yang digunakan dalam film ini. Begitulah, sepertinya dalam kisah yang diangkat akan dibuktikan bahwa kehidupan memiliki cara sendiri untuk berlanjut atau bahkan punah.

Karya yang masuk kategori action, adventure, Sci-Fi ini akan memanjakan pemirsa dengan rentetan kejadian yang mendebarkan dan mengusik emosi. Bahkan tak jarang adrenalin kita akan meningkat mana kala mendapati keadaan yang diluar nalar. 

Berbendera USA dengan dukungan bahasa English dan Russian, film ini dirilis awal pada 22 Juni di USA. Bagaimana kalau di negera kita ini, apakah juga bisa menikmati kisah spektakuler yang diangkat?

Bisa, para penggemar dinosaurus juga bisa mengikuti karya ini mulai tanggal 06 Juni 2018. Karena film ini telah dirilis di Indonesia 6 Juni 2018 yang lalu. Maka dari itu, karya ini memang sudah cukup banyak dinantikan oleh banyak kalangan.

Sekedar informasi saja, karya ini mengambil lokasi syuting di beberapa negara. Yang pertama ada London, ada juga England, UK tentunya dan beberapa lokasi lain yang memenuhi persyaratan sesuai kisah yang diangkat.

Bagaimana dengan tema atau inti cerita yang diangkat dalam karya ini? Masih belum mendapatkan banyak gambaran tentunya. Ya, pertama untuk mengetahui sedikit mengenai film ini tentu lebih baik mengikuti trailer film ini.

Dari sana nanti akan tahu bagaimana kira-kira isi ceritanya. Tak lupa, review seperti yang ada disini juga akan memberikan gambaran lebih banyak. Paling tidak nanti akan ada penjelasan mengenai sinopsis ringkasan cerita jurassic world: fallen kingdom ini.

Secara garis besar, film ini menceritakan tentang usaha sekelompok orang untuk berperan menyelamatkan para makhluk purba yang pasti akan punah karena satu sebab. Usaha tersebut tentu mendapatkan halangan rintangan yang cukup berat bahkan bertaruh nyawa.

Menarik ya, bayangkan saja, manusia yang ukurannya lebih kecil dari dinosaurus akan menyelamatkan para makhluk purba itu dari kepunahan. Bagaimana bisa, caranya seperti apa coba? Berat kalau dibayangkan!


Sekarang kita akan membahas sedikit mengenai sinopsis film jurassic world fallen kingdom ini ya. Untuk mengobati rasa penasaran kita mengenai alur keseluruhan ceritanya.

Fallen kingdom berawal sebuah fenomena alam yang tak dapat dihindari, gunung meletus. Ya, bencana alam memang bisa datang kapan saja, dimana saja dan menimpa siapa saja. Begitu juga dalam film ini.

Sekedar bocoran, gambar di atas menunjukkan ledakan dahsyat di daerah atau lokasi yang dihuni oleh para dino. Ledakan tersebut dipastikan akan memusnahkan seluruh spesies hewan purba yang ada di sekitar lokasi.

Jadi ceritanya begini, ada sebuah pulau besar tempat tinggal dinosaurus. Di pulau itu ada gunung berapi yang sudah aktif dan cukup besar. Gunung tersebut akan meletus dan para dinosaurus pun terancam punah.

Para aktivis lingkungan dan penggiat keselamatan hewan tentu tidak tinggal diam. Mereka berusaha agar makhluk itu bisa diselamatkan, demi anak cucu mereka nanti.

Kisah yang diangkat dalam film ini tentu masih berhubungan dengan film jurassic word yang sebelumnya. Singkatnya, tiga tahun setelah taman jurrasic dinosaurus (Jurassic World Theme Park) ditutup, Owen dan Claire kembali datang ke Isla Nublar untuk menyelamatkan dinosaurus.

Mereka mendapati gunung berapi disana aktif kembali dan mengancam eksistensi para dinosaurus. Kemudian, Owen pun keluar untuk mencari "Blue" yang pernah ia latih dulu. 

Saat itulah ia kemudian menemukan sebuah skandal besar yang dipastikan akan merusak keseimbangan alam dan menimbulkan bencana. Dari pada hanya mendapatkan gambaran sedikit, mari kita baca sinopsis film jurassic world: fallen kingdom berikut!

Sekitar tiga tahun setelah kejadian di film sebelumnya, kebun binatang dinosaurus di Isla Nublar pun ditinggalkan begitu saja. Sebuah tim khusus tiba di pulau tersebut untuk mendapatkan DNA Indominus Rex yang berada di dasar laguna Mosasaurus.

Ternyata, setelah mengirimkan sepotong tulang ke permukaan, tim tersebut diserang oleh Mosasaurus dan Tyrannosaurus Rex. Ketika tim kecil itu nyaris lolos, gerbang laguna dibiarkan terbuka sehingga Mosasaurus bisa keluar ke lautan lepas.

Di sisi lain, para senat sedang memperdebatkan apakah Isla Nublar harus diselamatkan dari ledakan gunung atau tidak. Pada akhir perdebatan, senat pun memutuskan untuk tidak menyelamatkan para dinosaurus di Isla Nublar.

Sementara itu, Claire Dearing - mantan pimpinan operasional di Jurassic World telah menciptakan kelompok pelindung untuk menyelamatkan para dino. Setelah senat memutuskan untuk membiarkan para dino mati begitu saja, Claire dihubungi oleh Benjamin Lockwood yang merupakan mantan rekan Hammond dalam melakukan kloning dinosaurus.

Claire kemudian pergi ke kediaman Lockwood. Benjamin Lockwood kemudian mengatakan bahwa ia ingin menyelamatkan dinosaurus dengan memindahkan para dinosaurus ke pulau lain. Di pulau itu, para dinosaurus akan hidup tanpa campur tangan manusia lagi.

Untuk misi penyelamatan tersebut dan untuk menemukan "blue", mereka pun bekerjasama dengan Owen Grady sang pelatih yang dulu pernah melatih blue.

Mereka kemudian menuju Isla Nublar dan bertemu dengan Ken Wheatley yang memimpin evakuasi dinosaurus. Claire dan seorang teknisi bernama Franklin Webb kemudian mengangtifkan kembali pelacak dinosaurus dari dalam sebuah bunker komando.

Owen dan tim penyelamat mencari blue. Ketika mereka menemukan blue, salah satu tim menembak blue bahkan Owen pun ditembak dengan bius dinosaurus.

Sementara mereka masih berjibaku dengan para dinosaurus yang akan diselematkan, erupsi gunung berapi terus terjadi dan makin tak terkendali. Claire dan timnya akhrinya harus berkejaran dengan waktu untuk menyelamatkan diri dari letukan gunung merapi.

Kapal pengangkut dino mulai meninggalkan pulau, Claire dan lainnya akhirnya bisa masuk ke kapal dan menyelamatkan diri. Mereka pun akhirnya kembali ke kediaman Lockwood.

Di kediaman Lockwood, akhirnya niat tersembunyi pun terkuak. Misi penyelamatan dinosaurus tidak murni karena kepedulian. Rupanya ada sang pengkhianat yang hanya mengejar uang. Mills, bekerja sama dengan juru lelang bernama Gunnar Eversol berniat menjual para dinosaurus yang mereka dapatkan.

Lelang dimulai, satu persatu dinosaurus dilelang untuk meraup keuntungan termasuk seekor dinosaurus indoraptor hasil kloning. Di sisi lain, Lockwood telah dibunuh oleh Mills dancucunya yang bernama Maisie harus menyelamatkan diri.

Maisie kemudian bertemu dengan Owen dan Claire. Mereka kemudian menuju ke ruang lelang. Tak kurang akal, Owen kemudian memancing seekor dinosaurus Stygimoloch untuk membuat keributan di tempat lelang.

Keributan terjadi, para peserta lelang kocar-kacir, Owen dan Claire akhirnya harus berperang menghadapi salah satu dinosaurus kloning (indoraptor) yang sangat mematikan. 


Manusia melawan dinosaurus hasil kloning yang sangat mematikan. Bukan semarangan, indoraptor ini memiliki kemampuan yang nyaris sempurna. Nasib mereka pun di ujung tanduk.

Tanpa di duga, sang penyelamat pun datang. "Blue", seekor raptor yang pernah dilatih Owen pun menyerang si indoraptor. Akhirnya, dinosaurus jahat tersebut dapat dikalahkan. Ia jatuh dari atas atap dan menancap di tulang dinosaurus pajangan.

Masih ada para dinosaurus yang tersisa di kandang. Mereka akhirnya dibebaskan oleh Maisie dan pergi ke alam bebas. Wah, wah, wah... seru juga bukan?

Sangat seru, tapi tidak akan bisa mengalahkan jika anda mengikutinya sendiri. Ya, tapi paling tidak sedikit sinopsis di atas bisa mengobati rasa penasaran kita mengenai cerita film jurassic world fallen kingdom ini. Kiranya sampai disini saja, kita akan lanjut ke film lainnya besok.

About Review Film Terbaru

Hi..! Review Film Terbaru adalah situs tentang review film terbaru yang menjadi referensi untuk ditonton. Disini kita dapat melihat berbagai sinopsis film, ringkasan cerita, kelebihan dan kelemahan film dan berbagai informasi film lainnya, terima kasih telah berkunjung...
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post